Siang Pecinta Kopi Hitam
Hari ini anniversary salah satu album kembar yang fenomenal dan termahal di dunia
Album Use Your Illusion I dan II ini dirilis bersamaan pada tanggal 17 September 1991 yg direkam di 7 studio rekaman antara lain di A&M, Record Plant, Studio 56, Image Recording, Conway, Metalworks Recording dan Skip Saylor Recording Studio. Album ini diproduksi oleh Geffen Records dan diproduseri oleh Mike Clink dan GNR sendiri. Di album ini ciri khas dandanan Glam Metal dari GNR sudah diakhiri dan GNR mulai memainkan Hard Rock, Blues Rock, Heavy Metal dan sentuhan Punk Rock dari Duff McKagan.
Di album ini formasi GNR sudah berubah yaitu dgn masuknya Dizzy Reed dan Matt Sorum yg menggantikan Steven Adler. Steven Adler dikeluarkan karena kecanduan narkoba. Izzy sempat menyayangkan karena ketukan drum Steven Adler memberikan nuansa tersendiri di lagu2 GNR. Album ini merupakan hasil eksperimen dari GNR yg bisa membuat durasi yg cukup panjang di beberapa lagunya. Bahkan sampe proses final editing sound, GNR sempat kewalahan dan benar2 kesulitan menemukan suara yg pas sesuai dgn keinginan.
Dalam waktu 2 jam saja saat baru dirilis, album ini sudah terjual 500 ribu keping dan itu benar2 rekor yg luar biasa mirip seperti album Michael Jackson yg berjudul "Thriller". Cover album terinspirasi dari lukisan seorang pelukis terkenal asal Italia yaitu Raphael yg berjudul yg berjudul "The School of Athens". Kemudian lagu2nya punya kisah2 sendiri dan ada juga berkaitan seperti "Trilogi". Lagu "Right Next Door to Hell" mengisahkan perselisihan Axl Rose dgn tentangganya yg bernama Gabriela Kantor. Axl Rose dituduh memukul perempuan tsb dgn botol anggur hingga Axl Rose ditangkap polisi.
Lagu "Live and Let Die" adalah lagu milik Paul McCartney bersama Wings yg dianggap lagu terakhir sebelum Izzy Stradlin keluar. Lagu ini malah dinominasikan di Grammy Awards 1993 di kategori "Best Hard Rock Performance". Lalu lagu "Bad Obsession" yg mengisahkan tentang penyalah gunaan narkoba dan itulah yg dirasakan GNR ketika namanya semakin terkenal. Di album ini sang idolanya GNR yaitu Michael Monroe (Vokalisnya Hanoi Rocks) bermain Harmonika dan Saksofon di lagu ini, tapi yg menciptakan lagu ini Izzy Stradlin yg dibantu oleh West Arkeen.
Lalu lagu "Back Off Bitch" ini diciptakan oleh Axl Rose yg dibantu oleh Paul Tobias dan sebenarnya sudah ditulis sebelum album pertama GNR dirilis hingga akhirnya lagu ini lolos seleksi dan dimasukkan di album ini. Lagu ini mengisahkan tentang mantan pacar Axl Rose yg bernama Gina Siler yg berhasil membuat Axl marah besar hingga ditendang di thn 1982. kemudian lagu "Double Talkin' Jive" yg memamerkan gaya Flamenco dari Slash yg merupakan lagu ciptaannya Izzy Stradlin. Dan lagu "Dead Horse" yg merupakan salah satu lagu akustik di album ini yg dikombinasikan dgn suara gitar listrik hingga lagunya menjadi berat dan semakin cepat.
Ada Trilogi lagu yg berkaitan di 2 album ini yaitu lagu "Don't Cry" yg ternyata dibuat 2 versi di album ini yaitu versi original dan Alternatif. Lagu ini sebenarnya menceritakan ketika Axl Rose dan Izzy Stradlin mengatakan bahwa mereka berdua jatuh cinta dengan gadis yg sama. Izzy stradlin duduk termenung dan bahkan sampe menangis dan Axl mengatakan jangan menangis lagi (don't cry). Di lagu ini Axl Rose menunjukkan bahwa dirinya pantas dianggap Vokalis terbaik yaitu memamerkan suara panjangnya di bagian akhir lagu. Video klip lagu ini menampilkan sosok Vokalis Blind Melon yg bernama Shannon Hoon yg ternyata dulunya tetanggaan sama Axl Rose dan di video klip ini ada tulisan "Where is Izzy ?". Video klip "Don't Cry" pun dibuat 2 versi juga meski beberapa bagian kebanyakan memkiliki kesamaan.
Selanjutnya lagu "November Rain" ini sebenarnya sudah lama dibuat Axl Rose saat masih bersama Tracii Guns di L.A. Guns thn 1983. Axl Rose yakin lagu ini suatu saat akan terkenal, meski Tracii Guns sempat meragukannya. Namun sayangnya saat Axl Rose dan Tracii Guns pisah lagu ini sepertinya tidak dilanjutkan lagi. Saat GNR mau merilis album ini barulah lagu "November Rain" mulai dibawakan lagi, namun sayangnya sempat terjadi perdebatan antara Slash dan Duff McKagan dengan Axl Rose tentang riff2 di lagu ini. Lirik lagu ini sebenarnya mengisahkan tentang seorang Rock Star atas kematian istrinya yg dibilang bunuh diri (seperti gambaran kisah Axl Rose dan Erin Everly).
Video klip "November Rain" pun menuai pujian karena pengambilan gambar sangat bagus yaitu ketika Slash keluar dari gereja lalu jalan kaki beberapa meter setelah itu memainkan melodian di suasana yg gersang dgn pengambilan gambar yg ada diatas memakai helikopter dan terlihat begitu bagus hasilnya. Kemudian lagu "The Garden" sudah dibuat Axl Rose bersama West Arkeen sebelum merilis album pertama GNR. Di lagu ini Alice Cooper dan Shannon Hoon menjadi backing vokalnya Axl Rose. Lalu di lagu "Garden of Eden" ini Axl Rose mampu bernyanyi dgn lirik yg cepat seperti yg pernah dilakukannya di lagu "Paradise City" dan lagu ini termasuk aliran Rap Rock.
Kemudian di lagu2 di album keduanya juga banyak yg terkenal yaitu lagu "Civil War" yg bertemakan politik dan mengkritik peperangan terutama perang saudara. Begitu juga dgn lagu "Get in the Ring" ini didedikasikan kepada fans gnr yg merasa terjebak karena pemberitaan media yg buruk kepada GNR. Di album kedua ini lagu2 yg bertemakan sosial dan politik cukup banyak juga. Ada 1 lagu milik Bob Dylan yaitu "Knockin' on Heaven's Door" yg dinyanyikan ulang oleh GNR. Kemudian lagu "Yesterdays" yg video klipnya menampilkan foto2 mantan personilnya yaitu Izzy Stradlin dan Steven Adler. Lagu ini diciptakan oleh Axl Rose yg dibantu oleh West Arkeen, Del James dan Billy McCloud.
Salah satu lagu Trilogi di album ini yaitu lagu "Estranged" yg durasinya cukup lama yg terdapat solo dari piano dan gitar hingga membuat lagu ini sangat berkualitas. Slash mengatakan ketika Axl Rose pikirannya lagi kacau akibat pernikahannya dengan Erin Everly dibatalkan dan itu membuatnya kepikiran terus. Video klipnya buat dibuat seperti mini-film yaitu Axl Rose diburu tim S.W.A.T, kemudian Axl Rose berada didalam kapal dan disambung dgn gaya Slash yg muncul dari dalam air laut dengan memainkan melodi lagu ini. Gaya Slash bermain gitar diatas air laut ini cukup terkenal dan banyak musisi2 yg meniru gaya ini.
Trus lagu "You Could Be Mine" yg menceritakan tentang kisah asmara Izzy yg kandas. Lagu "You Could Be Mine" ini ternyata berhasil membuat tertarik dari sang sutradara terkenal yaitu James Cameron yg berencana membuat film Terminator 2. Sebenarnya lagu ini sudah diciptakan Axl Rose dan Izzy Stradlin sebelum dirilisnya album GNR yg pertama. Lagu ini resmi menjadi lagu soundtrack film Terminator 2 hingga di video klipnya memasukkan sang aktor utamanya yaitu Arnold Schwarzenegger yg berperan sebagai manusia robot dan dia ditugaskan untuk mencari personil2 GNR hingga akhirnya menemukannya saat GNR lagi show.
Ada juga lagu "So Fine" yg diciptakan Duff McKagan yg didedikasikan untuk musisi Punk idolanya yaitu Johnny Thunders yg meninggal dunia karena overdosis. Dan ada lagu "Don't Cry" versi alternatif yg liriknya ada perbedaan sedikit dari versi originalnya. Dan ada juga lagu "My World" yg mengisahkan personil GNR saat berada di ruang rekaman saat itu. kemudian lagu "Locomotive" yg berirama Funk Rock ini diciptakan Slash bersama Axl Rose saat mereka menyewa kamar di Hollywood Hills dalam perjalanan tur mereka di album pertamanya. Lalu lagu "14 Years" mengisahkan tentang hubungan pria dgn kekasihnya yg terjalin 14 thn dan akhirnya putus. Izzy Stradlin mengambil kisah dari orang lain di lirik lagu ini. Dan GNR sempat membantah kalo lagu ini menceritakan tentang hubungan Axl Rose dan Izzy Stradlin.
Album Use Your Illusion I dan II ini sangat laris manis hingga terjual 33 juta keping (album I terjual 17 juta dan album II terjual 16 juta). Album UYI I berhasil berada diurutan 2 di beberapa negara spt di US Billboard 200, UK Album Chart, Australia, Selandia Baru dan Austria. Sedangkan UYI II malah menjadi juara di US Billboard 200, UK Album Chart, Australia, Selandia Baru dan Austria. Lagu2 yg terkenal banyak sekali, tapi yg paling terkenal yaitu "Don't Cry" yg berhasil menjadi juara di Irlandia dan Finlandia, namun di peringkat 10 di Billboard Hot 100 dan peringkat 8 di UK Singles Chart. Disusul lagu "November Rain" yg berada diurutan 3 di Billboard Hot 100, urutan 4 di UK Singles Chart dan urutan 5 di Australia.
Lagu "Knockin' on Heaven's Door" cukup sukses dgn berada diurutan 2 di UK Singles Chart dan menjadi juara di Irlandia. Disusul juga oleh lagu "You Could Be Mine" yg sangat sukses menjadi juara di Swiss, Spanyol, Selandia Baru, Irlandia dan Finlandia. Namun berada diperingkat 2 di Billboard Mainstream Rock dan peringkat 3 di UK Singles Chart. Di album ini banyak sekali musisi2 terkenal yg ikut membantu seperti Alice Cooper, Shannon Hoon (Blind Melon), Michael Monroe (Hanoi Rocks), Johann Langlie, The Waters bahkan sodaranya Duff McKagan yaitu bernama Matthew juga ikut berperan di lagu "Live And Let Die". Di lagu "Civil War" ternyata drummernya saat itu masih dipegang Steven Adler.
Saat itu Martin Chambers dari band Pretenders sempat jadi kandidat, namun Slash yg mengenalkan temannya yaitu Matt Sorum kepada GNR bersamaan dgn temannya yg bernama Dizzy Reed yg akhirnya terpilih. Tapi sayangnya 2 bulan kemudian setelah album ini dirilis, Izzy Stradlin malah keluar dari GNR karena jenuh dgn kepimimpinan Axl Rose dan merasa lelah dgn adanya alkohol2 disekitarnya saat masih bersama GNR. Dave Navarro sempat menjadi kandidatnya namun akhirnya batal setelah Slash mengenalkan temannya yaitu Gilby Clarke ke GNR. Slash dan Duff McKagan juga berperan besar menciptakan lagu2 di album ini, namun yg paling banyak menciptakan lagu adalah Izzy Stradlin dan Axl Rose. Sedangkan 3 personil barunya belum memberikan kontribusinya di album ini.
Album ini di thn 1991-1992 menjadi satu2nya termasuk salah satu kandidat kuat menyaingi album Nevermind-nya Nirvana dan Black Album-nya Metallica. Lewat ke 3 album Rock legendaris inilah musik Rock n Metal mulai menguasai dunia dan mengalahkan kepopuleran musik Pop. Dan Indonesia pun terkena imbasnya dengan lahirnya banyak band2 Rock di era 90an yg sudah menjamur ke seluruh dunia. Yang bisa mengalahkan ke 3 album Rock legendaris tsb dari musik Pop cuman 1 album yaitu dari film The Bodyguard di thn 1992, yg berisikan penyanyi2 top spt Whitney Houston, Kenny G, Lisa Stansfield, Alan Silvestri, Joe Cocker dll. Sedangkan album Michael Jackson yg Dangerous (1991) dan album Madonna yg The Immaculate Collection (1990) masih seimbang dgn ke 3 album Rock legendaris tsb.
Personil : Axl Rose (Vokalis/Pianis/Sound effects/Gitaris), Slash (Gitaris/Dobro), Izzy Stradlin (Gitaris/Sitar/Perkusi), Duff McKagan (Bassis/Gitaris), Matt Sorum (Drummer/Perkusi), Dizzy Reed (Keyboardis/Clavinet)
Track List :
Use Your Illusion I
Side A
1. Right Next Door to Hell
2. Dust N' Bones
3. Live and Let Die
4. Don't Cry
5. Perfect Crime
6. You Ain't the First
7. Bad Obsession
8. Back Off Bitch
1. Right Next Door to Hell
2. Dust N' Bones
3. Live and Let Die
4. Don't Cry
5. Perfect Crime
6. You Ain't the First
7. Bad Obsession
8. Back Off Bitch
Side B
1. Double Talkin' Jive
2. November Rain
3. The Garden
4. Garden of Eden
5. Don't Damn Me
6. Bad Apples
7. Dead Horse
8. Coma
.
.
Use Your Illusion II
1. Double Talkin' Jive
2. November Rain
3. The Garden
4. Garden of Eden
5. Don't Damn Me
6. Bad Apples
7. Dead Horse
8. Coma
.
.
Use Your Illusion II
Side A
1. Civil War
2. 14 Years
3. Yesterdays
4. Knockin' on Heaven's Door
5. Get in the Ring
6. Shotgun Blues
7. Breakdown
1. Civil War
2. 14 Years
3. Yesterdays
4. Knockin' on Heaven's Door
5. Get in the Ring
6. Shotgun Blues
7. Breakdown
Side B
1. Pretty Tied Up
2. Locomotive
3. So Fine
4. Estranged
5. You Could Be Mine
6. Don't Cry (Alt)
7. My World
1. Pretty Tied Up
2. Locomotive
3. So Fine
4. Estranged
5. You Could Be Mine
6. Don't Cry (Alt)
7. My World
0 komentar:
Post a Comment